Grid.ID - Rona bahagia kini terpancar di raut wajah artis cantik Beby Tsabina.
Bagaimana tidak? Beby Tsabina baru saja menikah dengan sang kekasih, Rizki Natakusumah.
Beby Tsabina resmi menikah dengan Rizki Natakusumah pada Minggu (23/6/2024).
Akad nikah keduanya berlangsung sekitar pukul 10.00 WIB.
Dalam siaran langsung di Youtube Beby Tsabina TV, tampak sang aktris mengenakan pakaian adat Aceh berwarna merah-emas, sedangkan Rizki berwarna hitam-emas.
Busana itu dipakai keduanya saat melakukan ijab kabul.
Setelah ijab kabul, keduanya lantas menggelar acara resepsi di hari yang sama.
Namun siapa sangka, banyak yang salah fokus dengan penampilan Beby saat resepsi pernikahan.
Pasalnya, Beby Tsabina dinilai mirip putri kerajaan.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @rumpi_gosip pada Minggu (23/06/2024).
Di unggahan itu, terungkap momen resepsi Beby Tsabina dan Rizki Natakusumah.