Baca Juga: Silaturahmi ke Rumah Krisdayanti, Yuni Shara Ungkap Suasana Berbeda Saat Idul Adha 2024
Konser Super Diva, kata Krisdayanti, bukanlah sebuah alasan untuk meminta pengakuan dari masyarakat Indonesia.
Pun konser ini juga bukan merupakan wujud kesombongan 3 Diva maupun Super Girls LTZ sebagai penyanyi-penyanyi berbakat.
Pemilihan nama Super Diva murni merupakan gabungan dari nama 3 Diva dan Super Girls LTZ.
"Ini bukan konser dalam bentuk meminta pengakuan atau kesombongan dan lain-lain tapi ini ternyata namanya memang Super Girls karena mereka masih imut-imut semua kan jadi namanya Super Girls dan berkolaborasi dengan tantenya yang namanya 3 Diva," jelas penyanyi 49 tahun ini.
"Jadi memang ini adalah judul konsep yang eye catch sekali. Jadi kayak trademark sendiri nantinya," pungkas Krisdayanti.
Konser Super Diva akan digelar pada 2 November 2024 mendatang di Indonesia Arena, di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.
Tiket konser Super Diva akan dirilis pada 25 Juli 2024 pada pukul 11.59 WIB melalui konsersium.id dan tiketapasaja.com. (*)