Bahkan, suara Yoyo sampai bergetar saat mengungkap rasa bangganya.
"Surprise akhirnya jadi juga komiknya. Jadi memang waktu proses pembuatan komiknya sendiri saya selalu tanya perkembangannya. Gimana perkembangan komiknya? 'Ah nanti aja terus', jawabannya begitu," kata Yoyo.
"'Nanti kalau udah jadi aja bapak baca', dan hari ini hari yang indah buat saya terutama, karena karya pertamanya Skyler bisa dirilis, ya selamat ya mas, nggak nyangka dia punya bakat menulis," ujarnya.
Rizky Langit Ramadhan memang sengaja merahasiakan pembuatan karya itu dari ayahnya.
Pasalnya, ia ingin hal itu jadi momen spesial untuk sang ayah.
"Karena kita jarang ada momen spesial. Jadi aku pengen hari ini jadi momen spesial antara aku dan bapak," ungkap Rizky Langit Ramadhan.
"Thank you, sweet" sambung Yoyo Padi sambil berurai air mata.
"Jangan nangis sekarang pak," ujar Rizky Langit.
Tak hanya sang anak, Rossa pun ikut menenangkan Yoyo Padi yang menangis.
"So sweet. Bapaknya jangan nangis. Terharu," kata Rossa.