Find Us On Social Media :

Nelangsanya Kehidupan Presiden Jokowi Semasa Kecil, Kerja Pontang-panting Jadi Ojek Payung sampai Kuli Panggul

By Fidiah Nuzul Aini, Selasa, 9 Juli 2024 | 06:50 WIB

Nelangsanya Kehidupan Presiden Jokowi Semasa Kecil, Kerja Pontang-panting Jadi Ojek Payung sampai Kuli Panggul

Grid.ID - Kehidupan Presiden Jokowi semasa kecil ternyata sungguh nelangsa.

Presiden Jokowi semasa kecil rela kerja pontang-panting jadi ojek payung sampai kuli panggul.

Begini kisah hidup Presiden Jokowi semasa kecil.

Melansir dari TribunTrends.com, Di balik kesuksesannya saat ini, Presiden Jokowi ternyata pernah merasakan hidup dalam kesulitan.

Sejak kecil, ia sudah terbiasa bekerja serabutan untuk mendapatkan uang saku.

Beberapa kali rumah Jokowi digusur karena tinggal di bantaran sungai.

Orang nomor satu di Indonesia ini bahkan sempat bekerja sebagai ojek payung dan kuli panggul.

Diketahui, Jokowi akan segera mengakhiri masa jabatannya pada Oktober 2024 mendatang.

Kini tinggal menghitung bulan saja, Jokowi akan lengser dari posisinya sebagai Presiden Indonesia.

Ketika pensiun nanti, Jokowi mengatakan akan kembali ke tanah kelahirannya di Solo, Jawa Tengah.

“Saya akan kembali ke kota saya, Solo, sebagai rakyat biasa,” ujar Jokowi dalam sebuah wawancara dengan The Economist, Sabtu (12/11/2022).

Baca Juga: Cantiknya Erina Gudono dalam Balutan Kebaya Merah Kembaran dengan Iriana Jokowi, Aura Bumil Makin Terpancar!