Find Us On Social Media :

Virgoun Jalani Rehabilitasi Kasus Narkoba, sang Musisi Kirim Surat Minta Hal Ini pada Eva Manurung

By Ines Noviadzani, Selasa, 16 Juli 2024 | 13:29 WIB

Virgoun jalani rehabilitasi, sampaikan pesan ini pada Eva Manurung.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani

Grid.ID - Setelah diamankan usai terjerat kasus narkoba beberapa waktu lalu, Virgoun kini jalani rehabilitasi.

Ia pun menyampaikan pesan pada sang ibunda, Eva Manurung.

Dilansir dari laman Kompas.com, sebelumnya diketahui bahwa Virgoun dan rekan wanitanya berinisial PA akan menjalani rehabilitasi setelah diamankan atas kasus narkoba.

Diketahui penyalahgunaan narkoba oleh Virgoun dan PA wajib direhabilitasi atau pidana penjara maksimal selama 4 tahun.

Mantan suami Inara Rusli itu akan menjalani rehablitasi selama tiga bulan.

Hal itu dibenarkan oleh Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol M Syahduddi saat konferensi pers.

"Hari ini dikirimkan hasil asesmen dari BNNP DKI Jakarta terhadap tiga tersangka dan dilakukan rehabilitasi selama 3 bulan di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Jakarta," ujarnya.

Tak hanya saat ini, ternyata Virgoun pernah mengonsumsi barang haram itu pada tahun 2012 lalu.

Dirinya akan tengah menjalani rehablitasi pun membuat pihak keluarga Virgoun belum diizinkan untuk menemui sang musisi.

Hal itu diungkapkan oleh ibunda Virgoun yakni Eva Manurung.

Baca Juga: Virgoun Jadi Tersangka Penyalahgunaan Narkoba, Eva Manurung Justru Berterima Kasih pada Polisi karena Hal Ini

Dilansir dari Tribun Seleb, Eva mengaku dirinya sampai saat ini belum bisa menemui putranya.

"Saya sampai detik ini belum diperkenankan untuk bertemu, jadi hanya sekadar hanya video call aja," jelas Eva.

Namun kendati belum bisa bertemu, Eva mengatakan bahwa dirinya mendapatkan pesan dari Virgoun.

Rupanya isi pesan itu yaitu meminta Eva agar tak banyak bicara di media.

"Dia tulis surat cinta sama saya, isinya 'sehat-sehat ya Mi' terus kemudian jangan banyak bicara dulu di infotainment karena anak-anak di kemudian hari."

"Terus cara berkata-kata, jangan pedas-pedas Mami, karena biar gimana kan jejak digital nggak bisa diituin kan," jelasnya.

Tak mau banyak berkomentar, sebagai ibu tentu Eva memahami maksud dan tujuan putranya.

"Saya memahami maksud dan tujuan dia, karena setiap kali saya bicara dia saya tepar-tepar terus."

"Saya kalau udah mikir sebelah saya nggak mau jawab apa-apa," jelasnya.

(*)