Grid.ID - Teuku Rizky Muhammad alias Kiki TBA membenarkan jika hubungan dan komunikasi dengan Iqbaal Ramadhan kini tak semoncer sebelumnya.
Sudah diketahui jika kini Kiki membentuk TBA bersama Bastian dan Aldi tanpa melibatkan sahabat mereka yang tergabung dalam Coboy Junior dulu, Iqbaal Ramadhan.
Ketika menjadi bintang tamu dalam acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, sambil bercanda Kiki mengaku tak menyangka jika para host akan menanyakan hubungan persahabatannya dengan Iqbaal.
Bahkan, Kiki mengaku takut untuk langsung menjawab, entah apa alasannya.
“Saya gak menyangka itu bakal ditanyai” kata Kiki, Rabu (17/7/22024).
“Saya jadi takut jawab nih,” kata Kiki seraya bercanda.
Menurut Kiki, ia tak mau asal menjawab jika ditanya kondisi persahabatannya dengan Iqbaal Ramadhan.
Pasalnya, baik Kiki, Aldi dan Bastian benar-benar sudah lama tak berkomunikasi dengan Iqbaal sejak lama.
Kiki menyebut ia hanya sempat mengucapkan selamat ketika Iqbaal menelurkan karya baru selepas pemeran karakter Dilan itu keluar dari Coboy Junior.
“Karena sudah lama gak kontakan,” kata Kiki.