Find Us On Social Media :

Innalillahi, Irfan Hakim Berduka Karena Kehilangan Sosok Wanita ini, Hatinya Pilu saat Ungkap Kekhawatiran Mendiang

By Fidiah Nuzul Aini, Minggu, 21 Juli 2024 | 12:31 WIB

Innalillahi, Irfan Hakim Berduka Karena Kehilangan Sosok Wanita ini, Hatinya Pilu saat Ungkap Kekhawatiran Mendiang

Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini

Grid.ID - Irfan Hakim kini berduka karena kehilangan sosok wanita ini.

Hati Irfan Hakim pilu saat ungkap Kekhawatiran Mendiang.

Melansir dari Surya.co.id, berita duka datang dari Naja Hudia Afifurrahman, seorang hafiz cilik asal Nusa Tenggara Barat (NTB).

Pemenang kompetisi Hafiz Cilik yang mengalami cerebral palsy ini tengah berduka.

Ibunda tercinta, Dahlia Andayani, dilaporkan meninggal dunia di RSUP Mataram pada Senin (15/7/2024).

Dahlia Andayani dikenal sebagai ibu yang membesarkan Naja Hudia, seorang hafiz Quran yang menderita cerebral palsy.

Naja dibesarkan oleh Dahlia dengan bimbingan ayat-ayat Alquran hingga mampu menjadi hafiz 30 juz meskipun memiliki gangguan pada otaknya.

Jenazah Dahlia Andayani dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Harum Gomong Lama, Mataram.

Berbagai pihak turut hadir dalam prosesi pemakaman tersebut.

Banyak orang yang merasa kehilangan atas kepergian Dahlia Andayani.

Salah satunya yakni Irfan Hakim.

Baca Juga: Kaget, Istri Irfan Hakim Ternyata Izinkan Suaminya Nikah Lagi, Tapi Harus Penuhi Satu Syarat Wajib ini

Kabar Duka itu dibagikannya melalui akun Instagram @irfanhakim75, Sabtu (20/7/2024).

Dalam unggahannya, Irfan Hakim membagikan kenangan saat Naja dan sang ibunda semasa hidup.

Irfan Hakim mengungkapkan bahwa sempat bertemu dengan ibunda Naja sebelum hembuskan napas terakhir.

Ibunda Naja bahkan sempat ceritakan kondisi kesehatannya pada sang presenter.

"Terakhir ketemu, mama naja cerita tentang kondisi keseharannya.di kondisi kritis nya pun ka irfan sudah mendapatkan informasinya.

Sampai di detik hembusa. nafas terakhirnya pun, kami keluarga besar hafiz lanhsung mendapat kabar duka itu..naja.

Akhirnya baru sekarang ka irfan berani dan kuat untuk menyampaikan, ikut berduka atas meninggal nya mama tercinta," ungkap Irfan.

Tak hanya itu, Irfan juga ungkap Kekhawatiran ibunda Naja jika telah tiada.

Ibunda Naja ternyata khawatir meninggalkan sang putra.

Irfan Hakim lalu ungkap doanya untuk ibunda Naja yang kini telah pergi untuk selama-lamanya.

"Mama pernah cerita ke ka irfan tentang kekhawatiran meninggalkan naja..takut tidak ada yg menjaga naja.

Baca Juga: Dibongkar Irfan Hakim, Inilah Kebaikan dari Sarwendah dan Ruben Onsu Sebelum Rumah Tangganya Retak: Dia Menyimpannya Sendiri

Sekarang mama sudah kembali ke pangkuan ilahi. dan sudah terjaga dengan hafalan al quran nya naja.

Mama sudah memakai mahkota di surga seperti yang dicita2kan naja.naja pasti kuat. naja pasti banyak yang menjaga.

Al Quran akan menjaga naja, seperti naja yang selalu menjaga hafalan alquran nya. kullu nafsin dzaikotul mauut. innalillaahi wa inna ilaihi rojiuun," pungkasnya.

Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar dari para netizen.

"Maa Syaa Allah... indah sekali hidup mama naja. Surga buat mama naja," tulis akun @al_13fatih

"yg ditakutkan klw punya anak istimewa klw mamanya pergi nanti siapa yg jaga anaknya, insya allah naja allah yang jaga, mama dahlia udah bidadari surga," tulis akun @santyferdinal

"Nangis bngt nonton vidio ini yah Allah selalu jaga naja, dia anak yg kuat. Turut berduka cita atas kepergian ibu naja," tulis akun @shrymuidha

"Sedih.... Smoga banyak yg menjaga Naja hingga dewasa & Naja menemukan tambatan hati yg sholehah menerima Naja dg semua keistimewaannya. Amin YRA," tulis akun @nia_sjarifudin

"Mamanya berpulang dengan tugas yang tuntas, menciptakan anak sholeh si pecinta Qur'an," tulis akun @indah_473

(*)