Find Us On Social Media :

Bikin Ngabrut, Viral Video Emak-emak di Tegal Totalitas Ikutan Lomba Menangis, Netizen: Lagi pada Bayangin Kelakuan Suaminya

By Siti M, Sabtu, 27 Juli 2024 | 20:50 WIB

Viral video, emak-emak di Tegal ikutan lomba menangis

Grid.ID - Perlombaan yang digelar di Tegal, Jawa Tengah ini mendadak viral di media sosial.

Pasalnya, lomba yang digelar saat itu terbilang unik.

Yakni perlombaan menangis yang semua pesertanya adalah kaum emak-emak.

Melandsir dari postingan akun Instagram @undercover.id, Rabu (24/7/2024), beredar video suasana saat lomba itu digelar.

Banyak orang pun tampak berkerumun di satu tempat saat emak-emak itu mulai mengikuti perlombaan menangis.

Panitia juga membuat peraturan bagi yang ingin masuk final dan menjadi juara harus mengeluarkan ekspresi menangis yang paling natural.

Tak cukup sampai di situ, para emak-emak itu juga dilarang untuk mengucek mata.

Lebih lanjut, terungkap bahwa lomba tersebut diselenggarakan di Taman Bermain Purba Wahana Tegal.

Saat berlangsung, para emak-emak itu tampak berdiri berbaris dengan saling berhadap-hadapan.

Dan ya, para emak-emak tersebut tampak begitu serius mengikuti lomba menangis itu.

Bahkan ada yang sampai mengeluarkan air mata begitu banyak dan terisak-isak.

Baca Juga: Viral Aksi Emak-emak Asik Bikin Konten Video di Kereta, Auto Bikin Penumpang Lain Risih: Gak Ada yang Berani Negur

Tak berhenti sampai di situ, ada pula yang sampai berteriak dan memeluk tubuhnya.

Sontak saja, suasana dilokasi tersebut langsung berubah menjadi suara berisik tangisan.

Menariknya lagi, panitia ternyata sudah menyiapkan hadiah spesial bagi pemenang.

Yakni berupa uang tunai hingga piala.

"Lomba nangis, yang paling natural menang. Dapat duit, piala dan hati lega.

Ratusan emak-emak di Tegal, Jawa Tengah, mendadak menangis bersama.

Ternyata, para emak-emak itu nangis karena memang sedang ikut lomba menangis yang digelar di Taman Bermain Purba Wahana Tegal," tulis keterangan dalam postingan tersebut.

Selain hadiah itu, panitia juga menyediakan 20 hadiah hiburan lainnya untuk peserta.

Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar dari netizen.

"Percaya sih ini bukan rekayasa, tp emg curahan hati mereka yg selama ini terpendam dan yg keluar hnya tangisan," komentar @eli***.

Baca Juga: Viral Video, Emak-emak di Depok Ini Ngaku Jadi Malaikat dan Bikin Resah Warga Usai Tantrum Saat Tak Terima Diberi Duit Segini: Nyumpahin

"Lagi pada bayangin kelakuan suaminya," tulis @seb***.

"Nangis sambil mikirin harga sembako naik," tambah @oka***.

(*)