Grid.ID - Umi Pipik baru-baru ini dibuat terusik karena perbuatan netizen nyinyir.
Dimana netizen tersebut kepergok telah membuat cuitan yang menghina almarhum ustaz Jefri Al Buchori (Uje).
Dan menyebut kecelakaan yang dialami Uje membuat anak-anaknya kini menjadi fatherless.
Cuitan dari netizen bernama akun @ProjectHunterA itu bahkan sebelumnya juga sempat diposting putra dari Umi Pipik yakni Abidzar Al Ghifari.
"Kalo saya jadi anaknya si bakal dendam kesumat sampe gede, gara2 ayah yang tolol nurutin ego bodohnya.
Anak jadi tumbuh fatherless dan mendem beban seumu idup
Liat aja anak uje mentalnya jadi rada2 karena tumbuh fatherless," cuit akun @ProjectHunterA.
Abidzar bahkan tegas memburu sosok tersebut karena telah membuat cuitan yang menganggu mental dari adiknya.
"Sebelumnya gue udah mau lupain masalah ini, tapi karena gue denger adek gua sampe segitunya, sorry banget untuk @ProjectHunter.
Kalo lu gamau ketemu gua, kita ketemu di kantor polisi ya, gua tau lu baca ini!" tulis Abidzar Al Ghifari yang diunggahnya di Insta Story miliknya.
Di satu sisi, masalah tersebut bahkan sampai diketahui pula oleh Umi Pipik.
Melansir dari postingan Instagram pribadinya yang diunggah Selasa (23/7/2024), Umi Pipik mulanya membagikan threads yang ditulis akun @ProjectHunter di X.
Dan ya, meski akun tersebut sudah menyesal dan meminta maaf, Umi Pipik tak bisa berpaling begitu saja.
Umi Pipik pun akhirnya mengeluarkan uneg-uneg di hatinya yang ditulisnya dalam kolom caption postingannya itu.
"Segitu mudahnya...... habis menulis memaki menghina langsung dgn mudahnya menyesali dan meminta maaf, yg harus anda sadari bahwa apapun masalah yg pernah terjadi dlm hidup anda.
Gak perlu membuat anda terpuruk dan menjadikan sebuah dendam di hati, laku anda ungkapkan kebencian dendam anda kod orang lain yg anda tdk mengenalnya.
Karena dendam tdk membawa pd ketenangan hidup dan kita gak tau umur kematian kita," tulis Umi Pipik.
Umi Pipik juga mengingatkan sosok tersebut agar merenungkan perbuatannya dan berlaku baik pada keluarganya.
Serta segera berhenti menjadi sosok yang pendendam.
"Jgn sampai ketika kita mati dlm keadaan membawa kebencian kpd org lain hingga tdk selamat alam kubur kita, qolbun salim yg membawa kod keridhoan Allah ta'ala.
Jadilah anak yg baik utk ibu mu, jangan lukai hatinya dgn perbuatanmu.
Jadilah kakak yg baik utk adikmu membuat mrk bahagia itu mudah cukup senangkan hatinya dgn perkataan dan perbuatanmu.
Jangan menjadi contoh figur pendendam....semoga Allah mengampunimu dan mengangkat derajatmu...," imbuh Umi Pipik.
Terakhir, meski mengaku sudah memaafkan sosok di balik akun tersebut, Umi tetap meminta sosok tersebut datang ke Jakarta dan bertemu dengan anaknya.
"Inshaa allah saya memaafkan ... tapi temui anak saya @abidzar73 bicara 4mata spy kamu bisa mengenalnya spy kamupun bisa belajar menata dan menguatkan mentalmu.
Pelajaran utk kita semua jangan sampai jari2 kita yg memberatkan akherat kita... maaf lahir bathin," tandas Umi Pipik.
(*)