Grid.ID – Feby Marcelia sempat menutupi kabar perceraiannya dengan Revand Narya dari publik.
Ia menyebut jika sengaja tak mengumbar kisah rumah tangganya demi kedua anaknya yang masih kecil.
Nyatanya kini, Feby Marcelia sudah mulai terbuka dan berani bercerita soal perceraiannya lantaran anak-anaknya sudah mengetahui.
Jauh sebelum mulai terbuka soal perceraiannya, Feby mengaku sudah rutin berkonsultasi dengan seorang psikolog.
Ia merasa selama 11 tahun pernikahannya, kerap stres karena memendam semua masalahnya sendiri.
Sampai pada akhirnya Feby bercerita kepada ibundanya, dan air matanya tumpah ruah.
“Aku pasti ngomong ke mama, aku bilang ‘kayaknya adek (Feby Marcelia) mau pisah, mama cuma mau ngomong yang jalani adek, semua keputusan di adek’,” ujar Feby menirukan ucapan ibundanya.
“Mama itu selalu ada buat aku, mama itu selalu ada di rumah untuk temani anak, kalau gak ada mama sih, aduh, mama I love you,” kata Feby sambil berurai air mata.
Beruntung kini Feby dikelilingi oleh keluarga yang menjadi support system-nya.
Kedua buah hatinya pun kini bersamanya dan si sulung sungguh paham dengan kondisi kedua orangtuanya yang sudah tak bisa bersama.
“Kakak sama suaminya lagi di rumah juga, bikin suasana ceria, kita ngumpul lagi, mereka gak banyak nanya, selalu support, gak nge-judge juga,” kata Feby saat menjadi bintang tamu di acara Rumpi No Secret.
Soal keputusan berpisah, Feby menegaskan jika hal itu sudah ia pikirkan masak-masak.
Mengingat, ia dan Revand sudah 11 tahun bersama dan memiliki 2 buah hati.
“Aku sudah pikirkan matang-matang bukan sebulan dua bulan, bukan setahun,” katanya.
“Aku gak mau itu terjadi sama anak-anak, aku kasih foto buat bapaknya anak-anak biar tau perkembangan anak-anaknya, anak juga gak kehilangan sosok ayahnya, aku juga minta anak-anak video call bapaknya juga,” kata Feby. (*)