Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Tiko Aryawardhana polisikan balik sang mantan istri, Arina Winarto.
Laporan Tiko Aryawardhana terhadap Arina Winarto terkait peristiwa yang terjadi pada 2022 lalu.
“Iya benar (Tiko melaporkan Arina Winarto),” ujar kuasa hukum Tiko Aryawardhana, Irfan Agashar kepada awak media melalui sambungan telepon, Senin (29/7/2024).
Kuasa hukum Tiko Aryawardhana pun menjelaskan permasalahan sang klien dengan mantan istrinya hingga suami Bunga Citra Lestari itu melaporkan Arina Winarto.
“Jadi mas Tiko di tahun awal 2022 itu, laptop sama IMac itu diambil secara paksa oleh AW,” kata Irfan Agashar.
Sementara itu, dalam perangkat tersebut terdapat beberapa hasil karya Tiko Aryawardhana sebagai seorang musisi.
“Di dalam laptop itu ada file-file data perusahaan, terus foto-foto, properti berupa lagu-lagu yang merupakan investasi mas Tiko untuk komersil karena beliau kan juga DJ, itu tidak bisa dimanfaatkan sampai sekarang,” terangnya.
Pihak Tiko Aryawardhana pun menyebut adanya perpindahan file digital dari laptop milik Tiko Aryawardhana sehingga menyebabkan kerugian.
Baca Juga: Alasan Tiko Aryawardhana Suami BCL Ajukan Gelar Perkara Khusus
“Tapi yang penting, ada data transmisi atau file digital yang ada di dalam laptop yang kami duga telah ditransmisikan diberikan kepada pihak tertentu tanpa seizin dari mas Tiko yang menimbulkan kerugian,” lanjutnya.
Pihak Tiko Aryawardhana pun merasa apa yang dilakukan pihak Arina Winarto menimbulkan kerugian.
“Jadi data tersebut berupa data-data perusahaan yang seharusnya diminta izin dulu dikonfirmasi dulu,” katanya.
Pihak Tiko Aryawardhana awalnya sudah melayangkan somasi terhadap Arina Winarto namun tak membuahkan hasil.
“Ini kita sudah somasi sudah bicara secara kekeluargaan musyawarah Tapi tidak ada tanggapan,” tutupnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Tiko Aryawardhana dipolisikan Arina Winarto, sang mantan istri atas dugaan penyalahgunaan jabatan dan penggelapan.
Tiko Aryawardhana pun sudah menjalani dua kali pemeriksaan atas laporan Arina Winarto.
(*)