Hal itu bahkan sempat membuat Erin benci dengan Andre.
Bahkan wajah tampan dan suara merdu Andre kala itu tak bisa meluluhkan hati Erin.
Erin juga menganggap jika berhubungan dengan Andre kala itu ia seperti menjalin asmara dengan om-om.
Namun dengan segala perjuangannya, Andre Taulany akhirnya berhasil menyakinkan Erin dan meluluhkan hatinya.
Keduanya pun menjalin asmara selama 8 bulan sebelum memutuskan menikah.
Erin juga disebut menerima Andre karena menganggap sosok suaminya itu adalah sosok yang simpel dan tak menuntut banyak.
Tak cukup sampai di situ, usia keduanya yang terpaut jauh justru membuat Erin memikirkan sisi lain.
Yakni dimana ia malah jadi merasa terlindungi dan dibimbing oleh Andre Taulany.
Bahkan sejak memutuskan untuk mendekati Erin, Andre mengaku bertaubat dari gonta-gonta pacar.
Dan meneguhkan serta menetapkan hatinya kepada Erin.
Baca Juga: Andre Taulany Dikabarkan Gugat Cerai Istri Sejak 3 Bulan Lalu, Persidangan Sudah Berjalan 8 Kali
(*)