Find Us On Social Media :

11 Lagu Pop Indonesia Bertemakan Hari Kemerdekaan, Acara HUT RI 17 Agustus Jadi Lebih Semangat!

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 9 Agustus 2024 | 07:51 WIB

Inilah 11 lagu Pop Indonesia yang cocok diputar saat HUT RI ke-79 untuk membangkitkan semangat 17 Agustus.

7. Kebyar Kebyar - Gombloh

Pada tahun 1979 silam, Gombloh merilis lagu "Kebyar Kebyar".

Walau sudah puluhan tahun berlalu, lagu ini masih tetap ampuh membakar semangat nasionalisme bangsa Indonesia.

8. Berkibarlah Bendera Negeriku - Gombloh

Selain "Kebyar Kebyar", ada juga lagu “Berkibarlah Bendera Negeriku" yang dirilis tahun 1990-an.

Lagu ini menjadi lagu Gombloh lainnya yang pas untuk diputar saat merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia.

9. Jadilah Legenda - Superman is Dead

Superman Is Dead, lewat album Sunset di Tanah Anarki, merilis lagu "Jadilah Legenda".

Lagu yang dirilis tahun 2013 ini selalu mampu meningkatkan semangat kemerdekaan saat HUT RI.

10. Merah Putih - Saykoji

Rapper Saykoji merilis lagu "Merah Putih" di tahun 2009 silam.

Baca Juga: 9 Artis yang Pernah Jadi Anggota Paskibra Saat Upacara 17 Agustus, Ada Aaliyah Massaid!

Lagu beraliran hip hop ini sukses membangkitkan semangat nasionalisme dalam merayakan kemerdekaan.

11. Menjadi Indonesia - Efek Rumah Kaca

Terakhir adalah lagu Efek Rumah Kaca yang berjudul "Menjadi Indonesia" yang mampu menyemarakkan perayaan hari kemerdekaan.

Lagu ini dirilis tahun 2008 dan merupakan salah satu lagu di album Kamar Gelap.

Nah, demikian beberapa lagu pop Indonesia bertemakan nasionalisme yang bisa menjadi referensi untuk Hari Kemerdekaan 17 Agustus nanti.

(*)