Grid.ID - Tak banyak yang tahu, ustaz kondang ini pernah alami hidup susah.
Dulu hidup susah, ustaz kondang ini sampai banting tulang jualan sandal.
Lantas siapakah sosok ustaz kondang tersebut?
Ya, ustaz tersebut pasti sudah tak asing di layar kaca.
Dulu, ia sering wara-wiri mengisi tausiyah di beberapa acara program TV.
Ya, ustaz itu adalah ustaz Riza Muhammad.
Meski kini jadi pendakwah kondang, Ustaz Riza rupanya pernah mengalami hidup susah.
Kala itu, Ustaz Riza harus pontang-panting kerja demi menyambung hidup bersama sang ibu.
Bahkan, sang ustaz sampai rela berjualan sandal.
Kisah itu terungkap di akun Instagram @lambegosiip pada Rabu ( 07/08/2024).
Di unggahan itu, Ustaz Riza menceritakan bahwa ibu dan ayahnya sudah bercerai saat ia masih kecil.
Tak tega melihat ibunya kerja sendiri, Ustaz Riza pun akhirnya banting tulang jualan sandal jepit.
Diakui sang ustaz, penghasilannya saat itu adalah Rp 50 ribu per minggu.
"Ibu dengan bapak cerai itu saya kelas 5 SD. Yang jelas saat itu adalah saya punya rezeki cukup buat ibu aja. Susah, susah banget mau mau menghidupi keluarga itu susah."
"Makanya saya bilang 'Bu aku boleh enggak jualan sandal (sandal jepit). Diizinkan kerja aja," ucapnya.
Saat itu, Ustaz Riza mengaku hanya mengambil Rp 10 ribu dari penghasilannya.
Sisanya ia memberikannya pada sang ibunda.
Ia juga meminta agar ibunya tak lagi bekerja.
"Saya ingat banget seminggu itu dapat Rp50 ribu. Dari Rp50 ribu ini, 40 ribu buat ibu deh, 10 ribu aku ambil ya bu ya buat pegangan. Yang ini buat ibu buat jajan."
"Pokoknya Ibu sekarang enggak usah kerja lagi, aku yang kerja aku jualan sandal."
"Semenjak itu saya bersumpah 'Ya Rabb ini rezeki pertama aku kerja keras aku untuk ibu aku'," katanya.
Oleh karena itu, hingga kini sang ustaz selalu merasa terkenang saat diberi hadiah sandal.
"Jadikan ini titik balik suatu saat nanti kalau aku berhasil, suatu saat nanti kalau aku bisa merubah hidup, suatu saat nanti kalau aku bisa membuat tersenyum orang tua maka ini adalah sejarah."
"Sandal itu sejarah, sejarah yang akan mengingatkan saya seumur hidup. Makanya kalau dihadiahi ini Masyaallah flashback," ucap Ustaz Riza sembari menangis.
Di akhir kalimatnya, Ustaz Riza memberi pesan haru tentang memuliakan orang tua.
"Ketika sudah memuliakan orang tua sebagai raja maka tunggulah rezeki Raja akan kita dapatkan," ucap Ustaz Riza.
Mengetahui hal itu, netizen langsung geger tak karuan.
"Masyaallah tabarakallah anak soleh," tulis akun @edh***.
"Zaman dulu Rp 50 ribu gede gak sih," imbuh akun @mel***.
Sementara itu netizen lain pun menyematkan emoji sedih.
(*)