Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Aksi bejat predator anak kembali terjadi.
Kali ini dua orang anak menjadi korban pelecehan seksual yang terjadi di Klaten, Jawa Tengah.
Dilansir dari Tribun Solo, pelaku diketahui bernama Suparman (50).
Aksinya terbongkar saat dua korban bercerita kepada orang tuanya.
Dua korban merupakan bocah berinisial Mawar (5) dan Melati (7).
Keduanya menceritakan kejadian tak mengenakan itu kepada orang tuanya.
"Korban Melati menceritakan kepada ibunya," ujar Kapolres Klaten, AKBP Warsono.
Melati bercerita jika alat kelaminnya sakit saat buang air kecil.
Mendengar cerita dari anaknya, orang tua korban lantas melaporkan pelaku ke polisi.
Diketahui sebelumnya, pelaku juga pernah dipenjara karena melakukan aksi yang sama.