Find Us On Social Media :

Niat Tolong Istri yang Pingsan, Seorang Pria Tewas setelah Main Banana Boat di Pantai Mutiara Trenggalek

By Ines Noviadzani, Selasa, 20 Agustus 2024 | 20:29 WIB

Seorang pria tewas usai berniat menolong istri yang pingsan usai bermain banana boat di Pantai Mutiara.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani

Grid.ID - Seorang pria tewas usai berusaha menolong istrinya yang pingsan setelah bermain banana boat.

Insiden tersebut terjadi di Pantai Mutiara, Kabupaten Trenggalek pada Minggu (18/8/2024).

Dilansir dari Kompas.com, korban diketahui bernama Martono (61).

Korban sempat pingsan sebelum meninggal.

Saat sedang diperiksa oleh tenaga kesehatan, Martono tak kunjung sadar hingga mengehembuskan napas terakhirnya.

Kronologi bermula saat korban bersama istrinya, Kustatik Wuryandari (57) beserta keluarganya sedang bermain banana boat.

Sewaktu sedang bermain banana boat, rombongan wisatawan itu meminta agar digulingkan di laut sejauh 20 meter dari bibir pantai.

Sebelumnya rombongan dibawa berputar-putar dan atraksi.

Hal tersebut membuat Kustatik merasa pusing hingga pingsan.

Operator langsung membawa Kustatik ke pinggir pantai.

Baca Juga: Viral Video Lomba Panjat Pinang di Cianjur Berhadiah Janda, Wanita Berbaju Merah Menunggu di Puncak Tiang, Netizen Auto Heboh

Korban Martono mencoba menolong istrinya dengan berenang ke pantai.

Namun usai istrinya sadar, giliran Martono yang pingsan.

"Setelah mendapatkan pertolongan, ibu tersebut siuman dan kembali sadar. Namun justru sang suami yang gantian pingsan, sehingga harus dilarikan ke puskesmas untuk mendapatkan pertolongan pertama," ujar Kapolairud Trenggalek, Aipda Joko Suwito, dikutip dari Tribunnews.

Martono yang pingsan tak kunjung bangun hingga akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

Korban pun akan dimakamkan di kampung halaman yang berada di Sidoarjo, Jawa Timur.

(*)