Grid.ID - Kabar bahagia datang dari artis Korea cantik, Jo Bo Ah.
Lawan main Lee Dong Wook ini secara resmi mengumumkan bahwa dirinya akan menikah pada bulan Oktober 2024 mendatang.
Jo Bo Ah diketahui akan menikah dengan seorang pria non-selebritis yang tak diungkapkan identitasnya.
Aktris kelahiran tahun 1991 ini memilih untuk menggelar pernikahan secara tertutup dan hanya akan dihadiri oleh keluarga dan teman terdekat.
Hal tersebut diungkapkan secara resmi oleh agensi Jo Bo Ah, XYZ Studio, Rabu (28/8/2024).
“Pernikahan akan diadakan secara tertutup di sebuah lokasi di Seoul untuk menghormati privasi mempelai pria dan kedua keluarga.
Kami sangat menghargai semua fans yang selalu mendukung Jo Bo Ah dengan sepenuh hati.
Kami mohon doa restu dari kalian untuk Jo Bo Ah.
Untuk membalas cinta yang telah ditunjukkan penggemar, dia akan terus menunjukkan penampilan yang luar biasa sebagai seorang aktris, jadi mohon tunjukkan banyak perhatian dan dukungan,” tulis pihak agensi.
Sayangnya, di tengah kabar bahagia ini ada saja rumor miring yang menimpa aktris pemain drama 'Tale of the Nine Tailed' tersebut.
Ia dirumorkan sudah hamil duluan sehingga buru-buru mengadakan pernikahan dengan sang kekasih.
Mendengar isu tersebut, pihak agensi langsung memberikan bantahan.
"Rumor-rumor itu tidak berdasar."
"Jo Bo Ah akan syuting drama tahun depan dan tidak akan bisa berbulan madu."
"Dia juga berencana untuk melanjutkan karier aktingnya bahkan setelah menikah," kata agensi XYZ Studio dikutip Grid.ID dari Koreaboo, Jumat (30/8/2024).
Sebagaimana diketahui, Jo Bo Ah tidak pernah terlibat dalam rumor kencan sejak debutnya, sehingga pengumuman tentang pernikahannya ini mengejutkan para fansnya.
Pihak agensi pun meminta para penggemar untuk terus memberikan dukungan positif pada artisnya.
(*)