Find Us On Social Media :

3 Shio Pecinta Soto, Cinta Mati Gegara Rasanya yang Unik dan Menggiurkan

By Irene Cynthia, Kamis, 5 September 2024 | 17:23 WIB

Tips membuat soto bening. 3 Shio Pecinta Soto

Grid.id - Soto, salah satu kuliner khas Indonesia yang kaya akan rempah, digemari oleh banyak orang dari berbagai kalangan.

Di dunia astrologi Tionghoa, terdapat tiga shio yang dikenal memiliki kecintaan khusus terhadap kuliner, terutama makanan seperti soto.

Mereka adalah Shio Tikus, Shio Babi, dan Shio Naga.

1. Shio Tikus

Mereka dikenal sebagai penjelajah rasa.

Orang yang lahir di bawah shio ini cenderung penasaran dan suka mencoba hal-hal baru, termasuk makanan.

Soto dengan berbagai varian, dari soto ayam hingga soto betawi, selalu menarik perhatian Shio Tikus karena keunikan cita rasanya.

2. Shio Babi

Pemilik shio babi adalah pecinta makanan sejati.

Mereka menikmati makanan yang kaya akan rasa dan bumbu.

Soto, yang terkenal dengan kuah gurih dan rempah yang melimpah, sering menjadi pilihan favorit mereka.

Shio Babi selalu mencari pengalaman kuliner yang memanjakan lidah.