Grid.ID - Seorang polisi bernama Daffa Mahessa Hamid ini mendadak viral di media sosial.
Ya, pria yang berpangkat Bripda itu viral gegara memiliki pekerjaan sambilan.
Yakni berjualan siomay di luar jam kerjanya sebagai polisi.
Melansir dari akun TikTok @pakpol_sharing, Kamis (12/9/2024), Daffa ternyata sering membagikan aktivitas sehari-harinya di akun media sosialnya itu.
Daffa sendiri mengaku kerja sambilan berjualan siomay keliling dengan motor atau mobil untuk menambah penghasilan.
Bahkan pernah suatu ketika, Daffa sempat dikira seorang intel yang sedang menyamar untuk menjadi penjual siomay.
Namun siapa sangka, kali ini bukan samaran, namun benar-benar pekerjaan yang dilakukan Daffa.
Dalam beberapa videonya, terlihat siomay yang dijual Daffa tampak laris diserbu pembeli.
Daffa juga mengaku tak gengsi berjualan siomay keliling karena uang yang dihasilkannya halal.
"Setiap hari saya dagang siomay. Cari uang yang halal-halal aja ya, yang berkah," ujar Daffa.
Lebih lanjut, Daffa mengaku usianya yang masih muda justru harus dijadikan semangat agar tak bermalas-malasan.