Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Babak akhir sidang cerai antara Ruben Onsu dan Sarwendah akan segera digelar.
Terdapat beberapa kesepakatan antara kedua belah pihak saat resmi berpisah nantinya.
Langas kesepakatan apa saja itu?
Diungkap oleh kuasa hukum Ruben, Minola Sebayang bahwa kliennya dan Sarwendah telah sepakat untuk bercerai.
“Ini kan juga menunjukkan bukan semata-mata Ruben saja yang ingin tetap kekeuh untuk mengakhiri perkawinannya dengan perceraian. Artinya adalah suatu hal yang sudah menjadi keputusan bersama yang mana mungkin masing-masing pihak sudah tidak yakin lagi bisa hidup rukun terikat dalam perkawinan,” ujar Minola, dikutip dari laman Kompas.com.
Selain sepakat bercerai, diketahui bahwa Ruben ternyata masih rutin untuk mengantar jemput anak-anaknya ke sekolah.
Seperti yang telah diketahui, anak-anak mereka kini tinggal bersama di rumah Sarwendah.
Setiap hari Ruben datang ke rumah Sarwendah untuk mengantar anak-anaknya pergi ke sekolah.
Selain itu, untuk pembagian harta dan juga bisnis bersama telah menemui kesepakatan.
Sementara dilansir dari Tribun Seleb, diungkap oleh kuasa hukumnya, Sarwendah sudah aktif bekerja untuk memenuhi kebutuhan dirinya dan anak-anak.
"Prinsipnya klien kami sudah mempersiapkan yang terburuk, artinya klien kami sudah mempersiapkan bagaimana menjadi single mother, menjadi single parents untuk mengurus anak-anaknya, jadi tidak lagi bergantung dari orang lain," ujar Chris Sam Siwu.
"Sarwendah sekarang ini sudah fokus menjadi seorang ibu yang ingin bekerja membiayai anak-anaknya apabila nanti setelah putusan, jadi dia fokus kerjalah sekarang," lanjutnya.
Diketahui putusan cerai keduanya akan dibacakan pada 24 September 2024 mendatang.
(*)