Find Us On Social Media :

Pindah ke Mesir Sekeluarga, Oki Setiana Dewi Tak Bawa Sang Putra Bungsu, Ini Alasannya

By Hana Futari, Sabtu, 14 September 2024 | 19:10 WIB

Oki Setiana Dewi ditemui di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2024).

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari 

Grid.ID - Oki Setiana Dewi memutuskan pindah sekeluarga ke Mesir untuk menimba ilmu dan menjalani kehidupan mereka.

Oki Setiana Dewi akan menyusul suami dan 3 anak-anaknya yang sudah lebih dulu berada di Mesir.

“Alhamdulillah hari ini malam ini saya akan berangkat ke mesir,” ujar Oki Setiana Dewi ditemui di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2024).

Anak-anak Oki Setiana Dewi harus berangkat lebih dulu lantaran mereka mulai memasuki sekolah baru.

Suami Oki Setiana Dewi, Ory Vitrio bertugas untuk menemani anak-anak mereka di Mesir.

“Dua minggu sebelumnya anak-anak sudah berangkat duluan karena mereka sudah masuk sekolah.

“Alhamdulillah untuk Maryam Khadijah Ibrahim sudah bersekolah, Maryam juga sudah diterima di sekolah Azhar SD nya,” terang Oki Setiana Dewi.

Sayangnya, meskipun pindah ke Mesir sekeluarga, namun Oki Setiana Dewi tak membawa putra bungsunya, Sulaiman.

“Untuk Sulaiman anak yang paling kecil saat ini usia 4 tahun masih TK tidak kami bawa dulu untuk ke Mesir,” uja kakak kandung Ria Ricis ini.

Bukan tanpa alasan, Oki Setiana Dewi meninggalkan Sulaiman di Indonesia lantaran sang putra masih harus menjalani terapi wicara.

Baca Juga: Ramai Isu Ria Ricis Nikah Siri dengan Atta Halilintar, Oki Setiana Dewi Jawab Santai

“Sulaiman masih harus menyelesaikan terapi wicaranya jadi kita bergantian,” katanya.

Selama Sulaiman di Indonesia, Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio akan bergiliran untuk pulang ke Indonesia demi mendampingi sang buah hati.

“Ketika saya ke Mesir, suami ke Indonesia jadi bergantian terus menerus. Dalam sebulan dua bulan kami akan terus bergantian satu sama lain,” terang Oki Setiana Dewi.

Akan tetapi, kondisi tersebut bukan untuk selamanya.

Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio akan membawa Sulaiman ke Mesir apabila sang anak sudah lebih lancar berbicara.

“Sulaiman akan kami bawa ketika Bahasa Indonesianya lebih bagus dan menyelesaikan terapi wicaranya,akan melanjutkan sekolah di Mesir,” tutup Oki Setiana Dewi.

Baca Juga: Oki Setiana Dewi Bersama ISN Datangkan Atlet UFC Khabib Nurmagomedov ke Indonesia, Bakal Berbincang dengan Deddy Corbuzier

(*)