Find Us On Social Media :

Mimpi 16 Tahun Akhirnya Terwujud, Oki Setiana Dewi Akhirnya Diterima di Universitas Al Azhar Mesir

By Hana Futari, Minggu, 15 September 2024 | 15:49 WIB

Oki Setiana Dewi saat ditemui di Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Sabtu (14/9/2024).

Oki Setiana Dewi menyebut bahwa dirinya diterima sebagai mahasiswa Universitas Al Azhar Mesir harus melewati proses yang tak mudah.

“Dengan umur yang sudah tinggi dan bisa sekolah di Al Azhar itu perjuangannya nggak mudah,”

“Saya harus masuk Mahad (pesantren). Saya harus masuk sekolah khusus dulu untuk yang usianya 30 tahun ke atas untuk mempelajari berbagai macam pendidikan agama Islam, harus lulus dulu bahasa dengan level bahasa, ujian berlapis-lapis,” tutup Oki Setiana Dewi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Oki Setiana Dewi memboyong anak dan suami untuk pindah ke Mesir.

Selain mengurus pesantren dan melakukan safari dakwah, Oki Setiana Dewi akan menjalani kehidupannya sebagai mahasiswa di Universitas Al Azhar Kairo, Mesir.

(*)