Menurut Fahmi Bachmid, para saksi mengetahui secara rentetan waktu berbeda mengenai cerita Lolly.
“Ini bukan fakta baru karena ini memang dia yang lebih tahu. Jadi ada beberapa kejadian dengan saksi sendiri sendiri ada kejadian bulan April, ada kejadian bulan Mei dan Juni, itu saksi bercerita sendiri sendiri,” ujarnya.
“Ada satu saksi yang bercerita bulan April, ada yang bercerita bulan Juni. Semua cerita bersinkron,” tutup Fahmi Bachmid.
Seperti diberitakan sebelumnya, Vadel Badjideh dilaporkan Nikita Mirzani terkait pasal perlindungan anak dengan korban Lolly.
Usai dilaporkan Nikita Mirzani, Vadel Badjideh pun menggelar konferensi pers dan membantah pernah melakukan hubungan seksual dengan Lolly.
(*)