Find Us On Social Media :

Bawa Senjata Tajam dan Paksa Masuk Bank, Pria di Kaltim Ngamuk Ngaku Mau Ambil Duit Rp 100 Juta, Begini Akhirnya

By Siti M, Minggu, 29 September 2024 | 06:30 WIB

Viral video pria ngamuk ingin masuk bank dan bawa senjata tajam di Kaltim

Grid.ID - Sebuah video viral mendadak menyita perhatian netizen.

Pasalnya, dalam video yang beredar itu, diperlihatkan aksi pria yang mengamuk dan menerobos ingin masuk bank.

Melansir dari akun Instagram @lambe_turah, Sabtu (28/9/2024), pria bertubuh gempal dan gondrong itu tampak terlihat di depan bank.

Ia juga terlihat mengamuk dan mengacungkan senjata tajam yang dibawanya.

Pria tersebut juga berteriak dan memaksa masuk ke gedung.

Usut punya usut, pria itu mengaku ingin mengambil uang sebesar Rp 100 juta dari rekeningnya.

Padahal, terungkap bahwa pria tersebut ternyata tak memiliki rekening di bank tersebut.

"Pria di Kaltim Ngamuk Bawa Sajam di Bank Tak Boleh Tarik Tunai 100 Juta, Padahal Tidak Miliki Tabungan," tulis keterangan akun tersebut.

Sontak para nasabah hingga pegawai yang sedang berada di dalam bank tersebut langsung panik dan ketakutan.

Beruntung aksi nekat pria tersebut berusaha digagalkan oleh pihak security dan beberapa pegawai bank.

Setelahnya, polisi pun sempat dihubungi dan sudah berjaga di depan lokasi.

Baca Juga: Misteri Harta Karun Milik Ir Soekarno, Disebut Miliki Emas Batangan Seberat 57 Ton yang Disimpan di Bank Swiss! Benarkah?

Namun lagi-lagi, pria itu masih saja mengamuk dan memaksa masuk.

Tak diketahui pasti siapa sosok pria tersebut, namun netizen menduga pria tersebut akhirnya berhasil diringkus oleh polisi..

(*)