Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Drama Korea atau drakor memang selalu dinanti oleh para penggemarnya.
Berbagai judul drakor terbaru yang tayang selalu jadi sorotan.
Beberapa di antaranya juga memiliki alur yang tak terduga.
Lantas drakor apa saja yang disebut memiliki alur terbaik?
Berikut rekomendasi drakor terbaru dengan alur terbaik yang Grid.ID rangkum.
1. Perfect Family
Menceritakan mengenai keluarga yang tampak baik-baik saja.
Bahkan dengan segala kesempurnaan yang ada dalam keluarga tersebut, ada sebuah rahasia yang tak terungkapkan.
Drakor ini akan membuatmu geregetan dengan teka-teki yang ada di dalamnya.
2. No Gain No Love
Menceritakan mengenai pernikahan palsu di antara dua orang yang awalnya tidak saling menyukai.