Grid.ID - Ada empat langkah mudah tips atasi wajah bruntusan.
Tips atasi wajah bruntusan salah satunya adalah dengan eksfoliasi.
Seperti apa tips atasi wajah bruntusan selengkapnya?
1. Cuci Muka Secara Rutin
Gunakan pembersih wajah yang lembut dan sesuai dengan jenis kulitmu dua kali sehari. Ini membantu mengangkat kotoran dan minyak berlebih yang bisa menyumbat pori-pori.
2. Pakai Eksfoliator
Gunakan produk eksfoliasi yang mengandung AHA atau BHA secara berkala (1-2 kali seminggu) untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan mencegah penyumbatan pori.
3. Gunakan Produk Non-Komedenogenik
Pilih produk perawatan kulit dan makeup yang non-komedogenik, agar tidak menyumbat pori-pori dan memperparah bruntusan.
4. Jaga Kesehatan Kulit dari Dalam
Pastikan untuk minum cukup air, makan makanan bergizi, dan cukup tidur.