Find Us On Social Media :

Geram Dicap Pelit, Baim Wong Ungkap Besaran Nafkah untuk Paula Verhoeven, Sebulan Bisa Tembus Rp 400 Juta? Begini Pengakuannya

By Widy Hastuti Chasanah, Selasa, 15 Oktober 2024 | 18:40 WIB

Geram Dicap Pelit, Baim Wong Ungkap Besaran Nafkah untuk Paula Verhoeven, Sebulan Bisa Tembus Rp 400 Juta? Begini Pengakuannya

Grid.ID - Aktor sekaligus Youtuber Baim Wong ungkap besaran nafkah untuk Paula Verhoeven.

Baim Wong ungkap besaran nafkah untuk Paula Verhoeven lantaran geram disebut pelit.

Lantas berapa besaran nafkah tersebut?

Seperti diketahui, Baim Wong baru saja menggugat cerai istrinya, Paula Verhoeven.

Melansir dari Kompas.com, Baim menggugat cerai Paula di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Senin, 7 Oktober 2024.

"Untuk agenda sidang perdana sudah terjadwal. Sidang akan digelar pada 23 Oktober 2024," kata Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah, saat ditemui di kantornya, Selasa (8/10/2024).

Agenda sidang pertama itu adalah mediasi.

Selain unsur perceraian, ayah dua anak itu juga menuntut hak asuh anak.

Sayangnya, perceraian keduanya diliputi berbagai isu miring.

Mulai dari isu perselingkuhan Paula sampai Baim Wong yang dituding pelit.

Tak terima dengan tuduhan pelit itu, pihak Baim langsung buka suara.

Baca Juga: Unggahan Paula Verhoeven Bikin Heboh, Netizen Kaitkan dengan Pernyataan Baim Wong: Tidak Perlu Menjelaskan Apa pun

Fahmi Bachmid kuasa hukum Baim Wong, mengungkap soal nafkah yang diberikan kliennya untuk Paula Verhoeven.

Melansir dari Tribunstyle.com, Baim memberi nafkah kepada Paula sekitar Rp200 juta sampai Rp400 juta per bulan.

"Akumulasi itu hampir 200 (juta rupiah), 300, ada 400 itu setiap bulan," ujar Fahmi Bachmid di kawasan Condet Jakarta Timur, Senin (14/10/2024).

"Gabungan, ada yang pribadi yang saya bilang Rp 250 juta, itu termasuk pribadi Paula," sambungnya.

Fahmi menyebut nominal tersebut untuk menafkahi Paula dan segala kebutuhan pribadinya.

"Enggak bisa diomongin. Saya bilang akumulasi kan ada yang ke pribadinya juga," ungkap Fahmi.

Tak mau asal bicara, Fahmi mengaku sampai meminta bukti pada Baim Wong.

Oleh karena itu, Baim sampai memberi bukti transfer pada pengacaranya.

"Dia cuma menyampaikan gini ‘bang setiap bulan minimal Rp 400 juta, kadang Rp 180 juta’, mana buktinya Baim? Saya orang hukum gak bisa dengan cerita, saya gituin," beber Fahmi.

"Terus dia bilang ‘ini bang’ tapi itu rekap buatan dia saya bilang gamau itu rekapitasi kamu, yang buat staff kamu, mana bukti transfernya? Saya gituin," jelasnya.

Tak hanya itu, Baim juga pernah membantah isu pelit itu sebelumnya.

Baca Juga: Dulu Jadi Mak Comblang Baim Wong dan Paula Verhoeven, Teuku Zacky Malah Banjir Hujatan sampai Disalahkan Netizen

Ia mengatakan selama ini ikut menafkahi orang tua dan adik-adik Paula.

"Jujur selama hidup saya, saya baru dibilang pelit sama satu orang, ya itu istri saya sendiri. Saya juga sampai bingung," kata Baim Wong dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (9/10/2024).

Selama ini, Baim mengaku belum pernah dijuluki pelit oleh orang-orang di sekitarnya.

"Saya nggak pernah dibilang pelit sama orang seumur hidup saya, kalau saya pelit bagaimana saya menafkahi keluarga dia?."

"Adiknya kita pekerjakan di sini, adiknya yang satu lagi saya menyiasati dengan buat YouTube tanpa saya mengambil uang sama sekali," beber Baim Wong.

"Orang tuanya pun tiap bulan saya kasih, melebihi dengan orang tua saya," ungkapnya.

Baim mengatakan semua uang hasil kerja kerasnya masuk ke rekening perusahaan.

"Kalau kalian semua tahu, uang saya itu masuk perusahaan. Uangnya Paula itu punya dia, saya nggak ambil," ujar Baim.

(*)