Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia
Grid.ID - Angga Yunanda dan Vino G. Bastian berperan sebagai kakak beradik dalam film My Annoying Brother.
Pertama kali main film bareng, Angga dan Vino mengaku tak butuh cara khusus untuk membangun chemistry.
Keduanya langsung cocok saat harus beradu akting sebagai abang dan adik.
"Tiba-tiba kita nyantol aja," kata Vino G. Bastian saat ditemui Grid.ID di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (16/10/2024).
Vino mengaku kalau ia dan Angga bahkan jarang bertemu saat proses reading karena masalah jadwal.
"Pertama kali ketemu ngobrol-ngobrol bahkan kita kadang-kadang reading workshopnya beda kota karena saya ada kerjaan lain, jadi saya zoom," ujarnya.
Namun secara alami chemistry keduanya terbangun saat sudah ada di lokasi syuting.
"Tapi begitu kita masuk set semuanya ngalir, sama Angga, Caitlin, sama kristo. Empat karakter ini memang udah enak banget deh," lanjut Vino.
Selain itu, pengambilan gambar yang dilakukan secara urut juga menjadi faktor mengapa bromance yang dibangun Vino dan Angga bisa terbangun secara alami.
"Menurut aku yang lumayan ngebantu juga waktu bikin timeline syuting waktu di rumah dibuat urut dari scene awal sampai scene terakhir," jelas Angga Yunanda.
Baca Juga: Vino G Bastian dan Marsha Timothy Kembali Tampil Bareng Lewat Film Remake
"Jadi kita bisa ngerasain pertumbuhan emosinya, bener-bener (merasakan) pergolakannya," lanjut sang aktor.
My Annoying Brother merupakan remake dari film Korea yang dibintangi Jo Jung Suk dan Do Kyung Soo atau D.O.
Untuk versi Indonesia, film ini dibintangi Vino G. Bastian, Angga Yunanda, Kristo Immanuel, dan Caitlin Halderman.
Film ini menceritakan kisah mantan atlet judo yang buta akibat cedera berusaha bangkit namun harus menghadapi kakaknya yang menyebalkan.
My Annoying Brother akan tayang di seluruh bioskop mulai 24 Oktober 2024.
(*)