"Saya seorang aktor pekerjaan tidak tetap, Kim tahu itu dari awal.
Kita berjanji bahwa tidak ada intervensi dari siapa-siapa.
Dia tahu saya tinggal di kamar sebelah garasi kok.
Dan kita memang berjuang bersama-sama," ujar Edward.
Edward juga membeberkan ia sampai berhenti minum alkohol dan nongkrong karena memikirkan masa depan anak-anaknya dengan Kimberly Ryder.
"26 Agustus sebelum itu, saya sudah tidak minum alkohol, saya sudah tidak nongkrong.
Saya berfikir untuk bagaimana ke depannya anak-anak supaya memang menjadi anak yang saleh-salehah dan memahami tauhid. Itu yang bertolak belakang," beber Edward.
Terakhir, Edward juga mengaku akan selalu mendoakan Kimberly agar segera diberi hidayah.
"Saya selalu mendoakan ibu dari anak-anak saya diberi hidayah.
Dan saya berusaha tidak tampil karena saya berusaha untuk tidak membuak aib ibu dari anak-anak saya. Itu yang coba saya jaga," tandas Edward Akbar.
(*)