Grid.ID - Karier Veronica Tan semakin melejit usai bercerai dari Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Melansir Kompas.com, Veronica Tan terpilih sebagai Wakil Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mendampingi Arifatul Choiri.
Pelantikan Veronica Tan sebagai Wamen Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak digelar pada Senin (21/10/2024).
Isu Veronica Tan masuk kabinet Prabowo mulai ramai terdengar setelah dirinya diundang ke kediaman sang Presiden di Jalan Kertanegara IV, Jakarta pada (15/10/2024) lalu.
Veronica Tan juga mengunggah foto dirinya usai resmi menyandang status baru sebagai Wamen PPPA.
Ia tampil didampingi sang putra.
Veronica Tan terlihat anggun mengenakan kebaya kutu baru biru dipadu selendang merah dan rok batik.
Wajahnya tersenyum sumringah.
"Memulai tugas di Kabinet Merah Putih. Doakan, semoga Tuhan selalu menyertai," tulis Veronica dalam keterangan caption seperti dikutip Grid.ID dari instagram @veronicatan_official, Selasa (22/10/2024).
Sebelum terjun ke dunia politik, ibunda Nicholas Sean itu dikenal sebagai pebisnis.