Grid.ID - Aksi para siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) ini mendadak viral di media sosial.
Pasalnya, siswa SMA rela melakukan live TikTok demi mendapat tambahan untuk uang kas kelas.
Melansir dari akun TikTok @xi.hardcore, Rabu (23/10/2024), mulanya beberapa siswa SMA terekam sedang berada di dalam kelas.
Mereka pun tampak berdiri di depan ponsel yang diletakkan di dekat papan mirip mading.
Setelahnya, para siswa itu membuka aplikasi sosial media TikTok dan melangsungkan live.
Dan ya, siswa yang memakai seragam hitam itu langsung berusaha menghibur penonton dengan melakukan aksi berjoget.
Siswa yang berada di belakang juga tampak mensupport dengan melakukan hal yang sama.
Siapa sangka, aksi siswa SMA itu pun rupanya diminati banyak penonton.
Alhasil, para siswa SMA itu langsung mendapat banyak saweran dari penonton yang melihat live TikToknya.
Menariknya lagi, uang hasil dari saweran itu nantinya akan dipakai untuk mengisi uang kas kelas.
"Pov: live tiktok buat nambah uang kas," tulis keterangan dalam video.
Tak berhenti sampai di situ, saking totalitasnya berjoget menghibur penonton, beberapa siswa terlihat sampai terengah-engah mengatur napas.
Sontak saja, usai diunggah postingan tersebut langsung banjir komentar dari netizen.
"Ada aja gebrakan nya ya kalo masa masa sekolah tuh, jadi kangen sekolah huhu," komentar @vi***.
"Uang kas abis? live solusinya wadidaw," tulis @Ky***.
"Kawannya solid gitu enak bre," tambah @al***.
(*)