Find Us On Social Media :

Jadi Artis Ibu Kota, Amanda Manopo Sulit Menahan Ego di Film Bila Esok Ibu Tiada

By Dianita Anggraeni, Kamis, 31 Oktober 2024 | 08:27 WIB

Slamet Rahardjo, Amanda Manopo, dan Fedi Nuril.

Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni - Amanda Manopo kembali dalam film terbarunya berjudul Bila Esok Ibu Tiada.

Di film itu Amanda Manopo memerankan Rania yang bekerja sebagai artis ibu kota.

Rania adalah anak ketiga dari empat bersaudara dari ibu yang diperankan aktris Christine Hakim.

Keempat anaknya, Ranika (Adinia Wirasti), Rangga (Fedi Nuril), Rania (Amanda Manopo), dan Hening (Yasmin Napper), yang saling beradu ego dengan tidak memikirkan bagaimana nasib ibu mereka.

Baca Juga: Berstatus Sebagai Pebisnis dan Sosialita, Medina Zein Cerita Perjuangannya Bertahan Hidup di Tahanan Tanpa Kemewahan

"Ceritanya bagus dan dekat dengan masyarakat," kata Amanda Manopo saat jumpa pers film Bila Esok Ibu Tiada di Bioskop XXI Plaza Indonesia, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (30/10/2024) malam.

Karakter Rania tidak jauh dari keseharian Amanda Manopo.

Namun, ia mengaku sempat kesulitan untuk mengatur emosi ketika syuting berlangsung.

"Hanya saja, emosinya naik-turun dan itu susah dimainkan," ucap Amanda Manopo.

Baca Juga: Nyesek, Mongol Curhat Pernah Ditipu hingga Duit Rp 53 Miliar Melayang, Endingnya Gadaikan Cincin untuk Hal Ini

"Semua karakter di film ini berbeda, yang susah saat beradegan di meja makan saat harus beradu emosi dengan Kak Adinia Wirasti, emosinya tinggi," kata Amanda Manopo lagi.

"Kalau nggak ada peran ibu Christine Hakim, mungkin Rania dan Ranika bisa cakar-cakaran," lanjutnya.

"Di film ini tuh ada perasaan yang tertahan, karena sosok ibu yang selalu memberikan sentuhan kasih-sayang ke anak-anaknya yang selalu ribut," ujar Amanda Manopo. 

Baca Juga: Lega dan Bangga Pamer Bukti Cerai dari Virgoun, Inara Rusli Janji akan Hapus Postingannya karena Hal Ini: Delete Soon Ketika..

Karya terbaru dari sutradara senior dan handal Rudi Soedjarwo ini akan ditayangkan pada tanggal 14 November 2024 mendatang.

Judul yang dipilih sudah menggambarkan cerita apa yang akan tersaji dalam film Bila Esok Ibu Tiada yang di produksi oleh LEO Pictures.

Film yang diangkat dari best-selling novel berjudul sama karya Nagiga Nuy Ayati tersebut akan mengisahkan seorang ibu dengan keempat anaknya yang mulai sibuk dengan kehidupan mereka masing-masing. 

“Melalui film Bila Esok Ibu Tiada, saya ingin mengajak penonton untuk merenungkan kembali arti keluarga dan pentingnya kehadiran seorang ibu dalam hidup kita. Saya berharap film ini dapat menginspirasi banyak orang untuk lebih menghargai waktu bersama orang-orang yang kita cintai," ungkap Rudi Soedjarwo dalam Press Conference film Bila Esok Ibu Tiada.

Baca Juga: Fairuz A Rafiq Bongkar Awal Mula Kedekatan Irish Bella dan Haldy Sabri, sang Sahabat Sebut Ibel Sempat Trauma Menikah Lagi

Sinopsis Film Bila Esok Ibu Tiada

Bila Esok Ibu Tiada menghadirkan sebuah kisah mengharukan tentang kehidupan sebuah keluarga dengan empat anak yang sangat bergantung dengan ibu mereka. 

Sang ibu selalu memberikan semua hal yang terbaik dan mendedikasikan diri untuk menjaga anak-anaknya.

amun tak diduga, terjadi hal yang menyedihkan pada sang Ibu dan membuat keempat anaknya harus merasakan kehilangan.

Mereka harus saling mendukung untuk tetap kuat dan beradaptasi dengan keadaan. 

(*)