Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani
Grid.ID - Polisi temukan fakta lain dari kasus kecelakaan tabrak lari sopir truk di Tangerang.
Seperti video yang sedang ramai beredar, sebuah truk kontainer tampak menabrak sejumlah kendaraan di Cipondoh, Tangerang pada (31/10/2024).
Pada beberapa video yang beredar, sopir tampak mengemudikan kendaraannya dengan ugal-ugalan.
Truk tersebut menabrak belasan kendaraan hingga ringsek parah.
Beberapa warga bahkan sempat mengejar dan meneriaki sopir truk yang lakukan tabrak lari agar berhenti.
Usai kendaraan berhasil dihentikan, sopir truk pun tak dapat lolos dari amukan warga.
Melansir dari Kompas, Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menyebut sopir yang berinisial JFN (24) sedang menjalani perawatan intensif di RSUD Kabupaten Tangerang.
Sang sopir tak sadarkan diri usai diamuk para warga yang kesal dengan tingkahnya.
Sementara dilansir dari Tribunnews, fakta lain dari kecelakaan tersebut akhirnya terungkap.
Berdasarkan hasil penyelidikan, sopir berinisial JFN (24) diketahui positif mengonsumsi narkoba.
Hal itu diketahui dari pemeriksaan urine pelaku.
"Sudah kita lakukan tes urine, dari tes urine ini dinyatakan bahwa sopir urinnya mengandunga methaphetamine ya," ujar Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho.
Pihaknya juga mengatakan telah menemukan barang bukti berupa narkoba jenis sabu yang ada dalam truk.
"Saat ini kita sedang kembangkan dan kita lakukan penggeledahan terhadap truknya dan kita temukan barang bukti yang lain juga terkait masalah narkoba," jelasnya.
(*)