Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Aktris Prilly Latuconsina belum lama ini membeli sebuah kapal pesiar.
Kapal pesiar ini dibeli pada Oktober lalu dalam rangka self reward di ulang tahunnya sendiri.
Awal mula Prilly terpikirkan untuk membeli kapal pesiar ternyata karena kecintaannya terhadap laut.
Selama ini, Prilly mengaku sering kesulitan untuk menemukan kapal nyaman yang bisa mengakomodir kegiatannya.
"Hobi aku di laut, terus aku juga suka mancing, terus kadang suka kesusahan nyari kapal yang nyaman. Jadinya aku kepikiran, 'pengen beli kapal deh' gitu. Terus akhirnya beli lah," kata Prilly di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2024).
Kini, Prilly menyewakan kapal tersebut dan bahkan memutuskan membeli dua kapal pesiar lainnya.
Aktris 28 tahun itu juga mendirikan sebuah perusahaan penyewaan kapal bersama pebulutangkis Kevin Sanjaya.
Keputusan membuat perusahaan penyewaan kapal ini diambil Prilly lantaran dirinya yang sadar kapal tersebut tidak digunakannya setiap hari.
Ke depannya, kapal pesiar Prilly akan terparkir di beberapa titik wisata untuk disewakan.
"Aku tuh nggak pakai setiap hari. Jadi justru sayang gitu cuma didiemin di parkiran doang," ujar Prilly.
"Ya udah deh bikin perusahaan kapal, jadi bisa punya kapal-kapal lainnya, dan bisa disewa-sewain, bisa disebar juga di beberapa titik destinasi wisata," lanjutnya.
Prilly sadar betul bahwa usaha penyewaan kapal ini bukanlah bisnis yang mudah.
Dibutuhkan komitmen yang kuat, karena bisnis ini bersifat jangka panjang dengan perawatan yang tidak murah.
Selain itu, bisnis ini juga memiliki tantangan serius karena berkaitan dengan alam.
Namun, mantan kekasih Maxime Bouttier ini telah mempersiapkan mentalnya.
"Kalau buka bisnis tuh mentalnya nggak bisa untuk untung cepat gitu ya, apalagi ini bisnis yang long term ya, perkapalan, terus bisnis model ini juga beda sama bisnis-bisnis lain," jelas Prilly.
"Jadi ya harus komit sama segala macam kondisi dan tantangan ke depannya, apalagi berhubungan sama alam, laut ya, arus, segala macam tuh nggak bisa dibaca. Jadi ya harus siap aja sih, tapi kalau suka bisa dijalani," pungkasnya.
(*)