Grid.ID - Aktor dan komedian Aming pada tahun 2023 silam memang sempat mengejutkan publik dengan perubahan penampilannya.
Ya, saat itu Aming mendadak tampil lebih maskulin dan terlihat lebih Islami.
Gegara hal tersebut, banyak yang mengira kala itu Aming telah berhijrah.
Namun siapa sangka, dugaan banyak orang tersebut ternyata salah.
Melansir dari postingan akun gosip di Instagram yang diunggah Sabtu (9/11/2024), beredar video cuplikan ulang yang menampilkan klarifikasi dari Aming.
Ya, pada momen itu, Aming sendiri terpaksa mengiyakan saja anggapan tentang dirinya yang disebut telah berhijrah.
Meski kenyataannya ternyata tidak demikian.
"Kan pada heboh tuh ya gue hijrah, katanya Aming hijrah.
Hijrah itu kan sesuatu yang memang gak bisa di counter.
Dibantah juga gak bisa diiyain kok kaya muna (munafik). Akhirnya yaudah gue iyain aja," ujar Aming.
Padahal, saat itu Aming sedang mengobservasi karakter dari Sumanto yang diduga akan diperankannya.
Baca Juga: Kini Bergaya Makin Maco, Aming Mendadak Singgung Soal Baju-baju Lawasnya, Bakal Tampil Feminim Lagi?
Dan ya, karakter dari sosok Sumanto saat itu adalah seseorang yang sedang menjalani rehabilitasi.
Serta tengah menghabiskan waktu di pesantren.
"Waktu itu gua lagi observasi karakternya Sumanto.
Jadi Sumanto itu kan end up dinamanya yayasan Anjar.
Itu kayak rehabilitasi napsa silent gitu kan dengan pendekatan yang lebih manusiawi plus pesantren," cerita Aming.
Alhasil, saat ingin menemui Sumanto, Aming otomatis memakai pakaian berbeda dari penampilannya sebelumnya.
"Kalau gue observasi Sumanto ke pesantren kan gue pakai baju koko sama sarung.
Gue tuh memang orangnya bohong kan waktu diwawancara, lu katanya hijrah ya, ya terserah gitu," beber Aming.
Bahkan saat ditanya awak media apakah dirinya masih menyimpan baju-baju yang biasa dipakai wanita, Aming juga jujur mengakuinya.
"Baju-baju cewek masih ada, ada ya sewaktu-waktu dipakai lagi," imbuh Aming.
Terakhir, Aming pun mengaku tak bisa membeberkan secara gamblang karena terikat kontrak.
"Waktu dibilangin, doakan istiqomah ini gue istiqomah di jalan lempeng karena gue mau wawancara orang gila.
Kalau zaman istilahnya gimmick ya, kalau dulu marketing. Gak mungkin gue buka dong," tandas Aming.
(*)