Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Penyanyi Reza Artamevia dilaporkan oleh seorang berinisial IM atas dugaan penipuan berlian imitasi senilai Rp 18,5 miliar.
Adapun keduanya sepakat melakukan bisnis berlian. IM melakukan transfer kepada Reza Artamevia secara bertahap.
"Beliau (Reza Artamevia) menawarkan bisnis kepada IM untuk membeli secara bertahap sebuah batu," kata Pipit, juru bicara IM saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (16/11/2024).
Dalam kesaksiannya, IM telah melakukan tiga kali tranfer kepada ibunda Aaliyah Massaid tersebut.
Dalam transaksi pertama dengan dua batu berlian senilai Rp 8 miliar, keuntungan Rp 2 miliar.
Kemudian, transaksi kedua senilai Rp 3,5 miliar, satu buah batu berlian, dengan keuntungan Rp 800 juta.
Adapun dalam transaksi ketiga senilai Rp 7 miliar dengan total 6 batu berlian.
Namun, IM mengaku baru menaruh kecurigaan perihal keaslian belian tersebut saat tahap transaksi ketiga.
"Total Rp 18,5 miliar," ucap Pipit.
Pihak IM mengaku kesepakatan bisnis hanya bedasarkan unsur kepercayaan.
Baca Juga: Terungkap! IM dan Reza Artamevia Belum Lama Kenal Sebelum Putuskan Bisnis Berlian