Bagaimana tidak, Umi Pipik main tenis dengan tetap pakai baju syari.
Sontak penampilannya itu langsung panen pujian dari netizen.
Penasaran?
Hal itu bisa dilihat melalui akun Instagram @_ummi__pipik_, Sabtu (23/11/2024).
Dalam unggahannya, Umi Pipik membagikan momen saat sedang bermain tenis bareng sang menantu, Egy Maulana Vikri.
Umi Pipik tampak begitu mahir dalam bermain tenis bak atlet profesional.
Namun yang bikin salfok yakni penampilan Umi Pipik saat bermain tenis.
Pasalnya, istri mendiang Uje itu tetap menggunakan baju syari meski sedang berolahraga.
Ia mengenakan pakaian serta hijab dan cadar berwarna hitam lalu diberi jaket pink.
"Bangga kali aku bisa main padel sama atlit timnas indonesia yg disebut mesi si kelok 9 niiih (baca nya sambil pakai logat medan ya).