Find Us On Social Media :

Ditinggal Wafat Ashraf Sinclair, BCL Bongkar Alasannya Nikah Lagi dengan Tiko Aryawardhana, Ucapannya Bikin Mewek

By Widy Hastuti Chasanah, Selasa, 3 Desember 2024 | 18:30 WIB

Ditinggal Wafat Ashraf Sinclair, BCL Bongkar Alasannya Pilih Nikah Lagi dengan Tiko Aryawardhana, Ucapannya Bikin Mewek

Grid.ID - Penyanyi Bunga Citra Lestari atau yang akrab disapa BCL ungkap alasannya menikah dengan Tiko Aryawardhana usai kepergian Ashraf Sinclair.

Nikah lagi usai ditinggal Ashraf Sinclair, BCL ngaku tak mudah putuskan nikahi Tiko Aryawardhana.

Lantas apa alasan BCL nikahi Tiko Aryawardhana?

Ya, baru-baru ini BCL mengungkap alasannya menikahi sang suami.

Hal itu diungkap BCL saat merayakan setahun pernikahan dengan Tiko Aryawardhana.

Dilansir dari akun Instagramnya @itsmebcl pada Senin (02/12/2024), BCL mengunggah detik-detik saat dilamar Tiko.

Terlihat, Tiko memakai baju koko warna orange.

Ia pun mengungkap keinginannya untuk menikahi istri mendiang Ashraf Sinclair tersebut.

Walau pernah bercerai, Tiko mengaku akan berusaha sebaik mungkin membahagiakan BCL.

"Saya tidak mau menggantikan almarhum (Ashraf), tapi saya ingin yang ada sekarang untuk Bunga, kita punya masa lalu semua saya juga punya masa lalu dan coba belajar dari masa lalu itu untuk membahagiakan Bunga," ucapnya seraya berlinang air mata.

Bersamaan dengan hal itu, BCL pun menulis sebuah pesan haru.