Grid.ID - Amelinda Sanjaya, influencer yang dikenal lewat konten makeup di berbagai media sosial, menjadi sorotan netizen setelah video dirinya memulas wajah seseorang di ruang terbuka beredar luas.
Namun, perhatian netizen justru tertuju pada hal lain yakni ketiak basah Melinda yang tampak jelas di tengah panasnya cuaca.
Komentar negatif pun bermunculan, tetapi alih-alih terpuruk, Melinda menjadikan pengalaman tersebut sebagai motivasi untuk menciptakan produk deodoran.
"Awalnya, komentar negatif tentu sempat membuat saya merasa down. Namun, daripada terpuruk, saya memilih untuk menjadikan itu motivasi," ujar pemilik akun @mellindasn ini.
Bagi Melinda, keringat berlebih bukanlah hal baru. Sejak duduk di bangku sekolah, dia sudah terbiasa menghadapi situasi tersebut, terutama saat beraktivitas di bawah terik matahari.
Namun, hujatan dari netizen menjadi dorongan tambahan baginya untuk akhirnya meluncurkan produk deodorant spray.
Baca Juga: 5 Shio Paling Hobi Kirim Pesan Cinta ke Pasangan, Doi Kamu Termasuk?
Menurutnya, masalah ketiak basah memang acap kali dialami banyak orang.
Ketiak basah merupakan kondisi yang umum dialami banyak orang.
Penyebab utamanya adalah hiperhidrosis, yaitu produksi keringat berlebih yang terjadi meskipun tubuh tidak sedang dalam kondisi panas atau berolahraga.
Selain itu, faktor lain seperti aktivitas fisik yang intens, cuaca panas, perasaan stress atau cemas, faktor genetic, hingga perubahan hormon juga dapat menyebabkan keringat berlebih.
Karena itulah dia ingin mengubah pengalaman pribadinya menjadi sesuatu yang bermanfaat dengan menghadirkan produk deodorant spray NIU Z Deodorant Spray Antiperspirant yang efektif dan aman untuk berbagai jenis kulit.
Baca Juga: Yati Pesek Sakit Hati dengan Ucapan Kasar Gus Miftah, Sang Pendakwah Akhirnya Klarifikasi dan Janji Bakal Lakukan Hal Ini“Saya ingin memberikan solusi nyata untuk masalah yang sering dianggap sepele, tapi sebenarnya berdampak besar pada rasa percaya diri. Mengubah stigma menjadi solusi adalah cara saya untuk 'melawan balik' dengan lebih positif," ucap wanita kelahiran 9 Desember ini.
"Fokus saya tetap pada solusi yang nyata, karena saya percaya bahwa setiap orang berhak merasa nyaman dengan dirinya sendiri. Ketiak basah itu normal, yang penting jangan bau," tutup Melinda dengan penuh semangat.
(*)