Grid.id - Bingung mau bikin acara apa untuk Natal 2024 nanti?
Kamu bisa membuat acara Natal yang seru untuk berkumpul bersama keluarga dan sahabat.
Berikut lima ide acara seru yang bisa dilakukan bersama keluarga dan teman di Hari Natal:
1. Pesta Makan Malam Natal
Ajak keluarga dan teman untuk berkumpul dan menikmati hidangan Natal bersama.
Siapkan sederet hidangan tradisional seperti kalkun panggang, ham atau makanan khas lainnya.
Kamu juga bisa membuat acara makan malam lebih seru dengan games atau tukar kado sederhana.
2. Nonton film Natal bersama
Siapkan ruang keluarga dengan suasana yang nyaman, lengkap dengan popcorn dan selimut hangat.
Pilih koleksi film Natal favorit seperti Home Alone dan The Polar Express.
Nikmati waktu berkualitas bersama keluarga dan teman sembari menonton film yang menghangatkan hati.