Find Us On Social Media :

Pecinta Lingkungan, Nadine Chandrawinata Tanam Sendiri Pohon Natal di Depan Rumah, Lihat Penampakannya!

By Ines Noviadzani, Rabu, 25 Desember 2024 | 15:09 WIB

Nadine Chandrawinata tanam sendiri pohon Natal di depan rumah.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ines Noviadzani

Grid.ID - Aktris Nadine Chandrawinata memiliki cara tersendiri dalam merayakan Hari Natal.

Berbeda dari kebanyakan orang yang lebih memilih untuk membeli pohon Natal, Nadine justru menanamnya sendiri.

Sebagai seorang pecinta lingkungan, istri Dimas Anggara itu secara telaten merawat pohon Natal yang ia tanam di depan rumah.

Hal itu seperti yang tampak pada unggahan Instagram @nadinelist pada (25/12/2024).

Ia dan keluarganya selalu mengabadikan momen tiga tahun pertumbuhan pohon yang ia tanam.

Bahkan menurut Nadine Chandrawinata, pohon Natal yang ditanamnya seakan menjadi saksi dari perjalanan hidupnya.

Hal itu tampak pada keterangan yang menyebut tahun 2022 di mana pohon itu baru ditanam.

Saat itu keluarganya masih beranggotakan tiga orang.

"Pohon Natal ini menjadi saksi perjalanan hidup kami. 2022: baru ditanam, 2023: sejajar, 2024: pohon sudah lebih tinggi dari kami," tulisnya.

Baca Juga: Ajak Anak-anaknya Main ke Sungai, Nadine Chandrawinata Ingin Buah Hatinya dengan Dimas Anggara Bisa Rasakan Hal Ini: Maap Ya Nak

Momen tiga tahun pertumbuhan pohon Natal sekaligus bertambahnya anggota keluarganya itu menjadi perjalanan yang manis.