Find Us On Social Media :

Main Film Bareng, Citra Kirana dan Rezky Aditya Deg-degan Baca Naskah Keajaiban Air Mata Wanita

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 8 Januari 2025 | 20:49 WIB

Rezky Aditya dan Citra Kirana dalam konferensi pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (8/1/2025).

Bukan hanya terbuka dengan perasaan satu sama lain, tapi juga terbuka dengan rahasia-rahasia lainnya.

"Jadi ya itu dia sama kayak Mas Ki (Rezky) bilang, mumpung masih ada waktu, mumpung masih ada kesempatan, nggak ada soalnya kalau kita sering ngomong sayang sama pasangannya, sering terbuka satu sama lain, jangan ada yang ditutup-tutupi, takutnya nanti malah bikin kaget," pungkas Ciki.

Sebagai informasi, film 'Keajaiban Air Mata Wanita' menceritakan kisah menyentuh tentang perjuangan seorang wanita yang bangkit dari keterpurukan setelah suaminya meninggal dunia.

Film yang disutradarai Indra Gunawan dan naskahnya ditulis Freddy Aryanto, dibintangi oleh Citra Kirana, Rezky Aditya, Natasha Rizky, Yessy Gusman, dan Baby Zelvia.

Film ini terinspirasi dari kisah-kisah nyata pembaca buku Rahasia Magnet Rezeki karya Nasrullah, sebuah buku motivasi yang telah menjadi Mega Best Seller.

(*)