Find Us On Social Media :

Penampakan Rumah Paris Hilton Sebelum Kena Imbas Kebakaran Los Angeles, Aksesnya Langsung ke Samudra Pasifik

By Winda Lola Pramuditta, Jumat, 10 Januari 2025 | 16:06 WIB

Penampakan Rumah Paris Hilton di LA Sebelum Ludes Terbakar, Langsung Menghadap Samudra Pasifik

Desainnya bergaya kontemporer dengan tiga kamar tidur dan tiga kamar mandi.

Lantai pertama dengan denah lantai terbuka berisi ruang tamu dan ruang makan, lengkap dengan perapian.

Teras di Lantai pertama menjadi tempat bersantai yang lengkap dengan jaccuzi.

Turun dari teras di lantai pertama terdapat tangga dengan akses langsung ke pantai.

Di sisi dari lantai yang sama, ada ruang media dan ruang cuci.

Sama seperti ruangan lainnya, dapur di kediaman Paris Hilton di Malibu ini juga masih mengekspos pemandangan laut.

Dapur ini sempat menjadi syuting promo untuk tayangan "Cooking with Paris". Interior dapurnya didominasi dengan warna abu dan putih.

Warna-warna gelap didapat dari meja dapur granit dan pelatan memasaknya.

Sementara itu, kabinet bermaterial kayu tampil dengan cat putih, termasuk kabinet kulkasnya.

Baca Juga: Nasib Sarah Azhari Usai Kebakaran Hebat di Los Angeles, Sang Artis Ungkap Kondisinya: Saya Ingin Kalian Tahu