Find Us On Social Media :

7 Kebiasaan Sederhana di Pagi Hari yang Bisa Turunkan Kolesterol Menurut Dokter

By Mia Della Vita, Minggu, 12 Januari 2025 | 07:10 WIB

Kebiasaan pagi yang dapat menurunkan kolesterol jahat.

Konsumsi Sterol Nabati

Tambahkan makanan yang diperkaya dengan sterol atau stanol nabati dalam menu sarapan Anda.

Carilah jus jeruk, yogurt, atau margarin yang diperkaya dengan senyawa ini.

Menurut Harvard Health Publishing, sterol dan stanol dari tumbuhan mengganggu penyerapan kolesterol dari sumber makanan.

Mengonsumsi 2 gram senyawa ini setiap hari dapat mengurangi kadar kolesterol LDL hingga sekitar 10%.

Konsumsi Asam Lemak Omega-3

Jangan lupa menambahkan sumber asam lemak omega-3 seperti biji rami, biji chia, atau kenari dalam sarapan Anda.

Selain menurunkan kadar trigliserida, omega-3 juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.

Makan Perlahan

"Jangan makan dengan terburu-buru. Luangkan waktu untuk menikmati sarapan dan makan dengan penuh kesadaran."

Ini karena makan perlahan dapat mencegah makan berlebihan dan mendukung pengelolaan kolesterol yang lebih baik," jelas Dr. Chhajer.

Baca Juga: Ciri-ciri Punya Kolesterol Tinggi Menurut Dokter, Bisa Terlihat di Kaki hingga Berat Badan, Hati-hati!