Find Us On Social Media :

Rasakan Sendiri Seramnya Bencana Kebakaran Los Angeles, Preity Zinta: Abu Turun dari Langit Seperti Salju

By Mia Della Vita, Selasa, 14 Januari 2025 | 08:47 WIB

Preity Zinta.

Grid.ID- Bintang Bollywood Preity Zinta mengabarkan kondisi terkininya di tengah bencana kebakaran hutan Los Angeles melalui media sosial X.

Diketahui, sejak menikah dengan analis keuangan Gene Goodenough pada 2016, Preity Zinta membagi waktunya antara India dan Los Angeles.

Syukurnya, Preity Zinta menyatakan, dirinya dalam keadaan aman di tengah kebakaran hutan yang melanda Los Angeles.

Ia juga sekilas menceritakan situasi mengerikan yang sedang terjadi di kota tersebut.

Aktris ini menggambarkan ketegangan dan ketidakpastian yang dirasakan oleh para penduduk, dengan angin kencang dan abu yang turun dari langit yang dipenuhi asap, seperti salju.

"Saya tidak pernah menyangka akan hidup untuk melihat hari di mana kebakaran melanda lingkungan sekitar kami di LA,"

"Teman-teman & keluarga yang dievakuasi atau diberi peringatan tinggi, abu turun dari langit yang berasap seperti salju & ketakutan & ketidakpastian tentang apa yang akan terjadi jika angin tidak reda dengan anak kecil dan nenek di sekitar kami," tulisnya.

Meski dalam situasi yang menegangkan, Zinta mengungkapkan rasa syukur karena dirinya dan keluarganya dalam keadaan selamat.

"Hati saya hancur melihat kehancuran di sekitar kami & saya bersyukur kepada Tuhan karena kami aman sampai saat ini."

"Doa saya untuk orang-orang yang terpaksa mengungsi dan yang telah kehilangan segalanya dalam kebakaran ini."

"Semoga angin segera reda dan kebakaran bisa terkendali," lanjutnya dikutip Times Of India.

Baca Juga: Innalillahi, Agnez Mo Bagikan Kabar Duka, Tak Bisa Hadiri Pemakaman Kakak Iparnya Karena Kebakaran Los Angeles

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada petugas pemadam kebakaran atas upaya heroik mereka.

Selain Zinta, bintang Bollywood lainnya, Priyanka Chopra, juga berbagi pengalamannya mengenai kebakaran tersebut.

Priyanka Chopra, yang tinggal di Los Angeles bersama suaminya Nick Jonas dan putri mereka Malti Marie, mengungkapkan kekhawatirannya di Instagram.

"Semoga kita semua dapat tetap aman malam ini," tulisnya.

Dia juga membagikan foto kebakaran yang terlihat dari jendelanya sembari mengucapkan terima kasih kepada petugas pemadam kebakaran atas kerja keras mereka menyelamatkan nyawa dan properti.

(*)