Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari komedian Kiky Saputri.
Kiky Saputri yang kini tengah hamil 7 bulan tiba-tiba dilarikan ke rumah sakit pada Selasa (14/1/2025).
Istri dari Muhammad Khairi ini ternyata sempat mengalami kontraksi pada Selasa dini hari.
Akibatnya, Kiki langsung dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan.
Setelah diperiksa, dokter memutuskan agar Kiky menjalani perawatan di rumah sakit.
"Kemarin jam 3 pagi sempet ada kontraksi 2x jadi aku langsung periksa ke RS dan sekarang dirawat dulu untuk observasi lebih lanjut dan pemulihan," kata Kiky, dikutip dari Instagram Story @kikysaputrii, Rabu (15/1/2025).
Perempuan 31 tahun ini pun menegaskan bahwa dirinya belum melahirkan anak pertamanya.
Namun, Kiky memohon doa agar bayinya bisa lahir di waktu yang tepat dan dalam keadaan sehat.
Terakhir, Kiky berharap bisa melahirkan bayi yang disebut baby K dengan lancar.
"Aku belum melahirkan yagaesya.." tulisnya
Baca Juga: Lagi Hamil, Kiky Saputri Ngaku Ngebet Pengen Berhubungan Suami Istri, Khairi Auto Beri Respon Begini