Grid.ID- Isra Mi'raj adalah peristiwa penting dalam sejarah Islam yang memperingati perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjid al-Haram ke Masjid al-Aqsa, lalu menuju Sidrat al-Muntaha.
Peringatan ini jatuh pada tanggal 27 Rajab dalam kalender Hijriah.
Selain merenungkan makna dari peristiwa tersebut, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak amalan sunnah yang dapat mendatangkan pahala berlipat ganda, terutama di bulan yang dimuliakan oleh Allah SWT ini.
Mengutip Tribun Sumsel, berikut empat amalan yang bisa dilakukan menjelang Isra Mi'raj 2025:
1. Memperbanyak Istighfar
Bulan Rajab dikenal sebagai bulan penuh ampunan.
Salah satu amalan yang sangat dianjurkan adalah memperbanyak istighfar, terutama pada pagi dan sore hari.
Salah satu bacaan istighfar yang bisa diamalkan adalah Sayyidul Istighfar, yang memiliki banyak keutamaan.
Dengan mengucapkannya dengan penuh keyakinan, seseorang dapat memperoleh pengampunan dosa-dosanya.
Berikut bacaan Sayyidul Istighfar.
اللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَبُوءُ لَكَ بِالنِّعْمَةِ وَأَبُوءُ لَكَ بِذَنْبِي فَاغْفِرْ لِي إِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ قَالَ إِنْ قَالَهَا بَعْدَمَا يُصْبِحُ مُوقِنًا بِهَا ثُمَّ مَاتَ كَانَ مِنْ أَهْلِ الْجَنَّةِ وَإِنْ قَالَهَا بَعْدَمَا يُمْسِي مُوقِنًا بِهَا ثُمَّ مَاتَ كَانَ مِنْ أَهْلِ الْجَنَّةِ
Artinya: "Ya Allah, Engkaulah Tuhanku. Tidak ada Tuhan selain Engkau. Engkau sudah menciptakanku, dann aku adalah hamba-Mu.