Pada akhirnya, Doktif setuju untuk tidak mengulas produk skincare Shella.
Namun, sebagai gantinya, Doktif meminta Shella menghapus semua produk yang berasal dari pabrik tertentu.
Walau terasa janggal, Shella masih rela menuruti keinginan Doktif demi menyelematkan bisnisnya.
"Intinya dia nggak jadi me-review. (Doktif bilang ke Shella) 'Tapi kamu hapus semuanya produk-produk yang berasal dari pabrik ini'. Saya hapus untuk nuruti permintaan dia. Itu saya hapus semuanya," beber Shella.
Kisruh antara keduanya memuncak setelah Shella melabrak Doktif yang tengah melakukan siaran langsung di TikTok.
Pada saat itu, Doktif tengah mengulas produk skincare milik Shella yang disebut tak mencantumkan tanggal kedaluwarsa, komposisi, dan izin edar.
Pihak Shella yang tak menerima ulasan tersebut dan menyebut itu bukan produknya pun tak terima hingga melabrak Doktif.
Aksi ketika kedua pihak beradu mulut pun tersebar secara luas di media sosial.
Akibat kisruh ni, pihak Shella dan pihak Doktif saling melapor ke polisi.
(*)