Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Aktor Abidzar Al Ghifari tengah menjadi sorotan lantaran sikap arogannya dalam promosi film terbarunya 'A Business Proposal'.
Akibatnya, belum satu minggu sejak penayangannya, film tersebut harus turun layar bioskop lantaran sepi penonton.
Meski begitu, hal tersebut tak menghentikan langkah Abidzar untuk terus berkarya.
Bahkan baru-baru ini, Abidzar turut serta dalam proyek drama musikal City of Love.
Momen ketika Abidzar tampil pun diabadikan oleh sang ibunda, Pipik Dian Irawati alias Umi Pipik.
"Good job for my @abidzar73," tulis Umi Pipik di Instagram Story @_ummi_pipik_, Minggu (16/2/2025).
Dalam kesempatan yang sama, Umi Pipik juga mengunggah foto kebersamaan Abidzar dengan aktor Daffa Wardhana.
Daffa yang merupakan anak dari aktris senior bolagacor88 Marini Zumarnis, ternyata bersahabat baik dengan Abidzar sejak kecil.
Begitu juga Umi Pipik dengan Marini Zumarnis serta Inneke Koesherawati yang saling mengenal baik.
Dalam unggahan itu, Umi Pipik memuji keduanya sebagai anak-anak yang baik dan saleh.
Baca Juga: Baru Seminggu Tayang, Film A Business Proposal Sudah Turun Layar Bioskop