Tangis Keluarga Iringi Pemakaman Mat Solar, Dua Putranya Ikut Turun ke Liang Lahat

By Hana Futari, Selasa, 18 Maret 2025 | 11:44 WIB
Pemakaman Mat Solar di TPU H Daiman, Ciputat, Tangerang Selatan, Selasa (18/3/2025).

Pemakaman Mat Solar di TPU H Daiman, Ciputat, Tangerang Selatan, Selasa (18/3/2025).

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Prosesi pemakaman Mat Solar dilakukan di TPU H Daiman, Ciputat, Tangerang Selatan, Selasa (18/3/2025). Pihak keluarga turut mengantarkan jenazah Mat Solar ke tempat peristirahatan terakhirnya.

Tangis keluarga pun mengiringi pemakaman Mat Solar. Putra bungsu Mat Solar, Haidar Rasyad terlihat paling terpukul atas kepergian sang ayah.

Haida Rasyad dan kakak sulungnya, Idham Aulia tampak turun dari mobil jenazah. Keduanya tampak mengangkat keranda Mat Solar.

Dua putra Mat Solar yang turun ke liang lahat, yaitu sang sulung, Idham Aulia dan putra keduanya, Mikhail Ali Sidqi. Sementara itu, putra sulungnya menunggu di atas.

Haidar Rasyad tampak mencari sang ibu yang datang belakangan ke TPU H Daiman. Haidar Rasyad pun memeluk sang bunda yang baru datang ke pemakaman.

Setelah jenazah Mat Solar dimakamkan, pihak keluarga pun menaburkan bunga. Tak hanya keluarga inti, dua sahabat artis Mat Solar, yaitu Rieke Diah Pitaloka dan Latief Sitepu pun menyempatkan diri untuk ikut menaburkan bunga di atas pusara sang komedian.

Seperti diberitakan sebelumnya, Mat Solar meninggal dunia pada Senin (17/3/2025) malam hari. Mat Solar meninggal dunia setelah 7 tahun menderita stroke.

Di akhir hayatnya, Mat Solar sempat mengalami drop dan batuk-batuk. Ketika dilarikan ke rumah sakit, dikonfirmasi bahwa Mat Solar sudah meninggal dunia.

Baca Juga: Mat Solar Meninggal Dunia, Begini Kondisi Dua Putranya

(*)